Ketika pertama kali jatuh cinta dengan sie dia,
rasanya selalu mau dekat-dekat, mau tahu kabar dia seperti apa, komunikasi
setiap saat.. bahkan kalo bisa saya selalu ingin bertemu dan bercakap-cakap
dengan dia.. Benar apa benar ? Hehe.. eittss.. Penasarankan hari ini kita bahas
apa ?
Jika
ada yang nebak tentang pacaran kalian
salah haha.. karena hari ini saya mau membahas tentang komunikasi kita
dengan
Tuhan.. Kenapa ? Karena walaupun kita sudah diberikan waktu 24 jam dalam
sehari untuk melakukan aktifitas namun kita sering lupa untuk menjalin
hubungan dengan Tuhan melalui komunikasi dan menjadikan dia prioritas
utama dalam kehidupan kita.
Ingat DIA, bukan pacar yang jadi
prioritas Utama dalam kehidupan hehe..
Komunikasi adalah interaksi antara dua orang
atau lebih alias ada sebuah tindakan atau pembicaraan yang saling berbalasan =
bukan 1 arah. Komunikasi sangat mempengaruhi kualitas atau kedekatan hubungan
kita dengan seseorang karena tanpa komunikasi tidak ada sebuah hubungan yang
terbangun atau tumbuh perasaan dekat. Hal inilah yang sangat penting untuk kita
bangun dengan Tuhan, namun sayangnya banyak yang tidak menyadari betapa
pentingnya komunikasi dengan Dia..
Lalu bagaimana cara membangun komunikasi dengan
Tuhan ?
Jawabanya adalah melalui DOA..
Doa
adalah rantai penghubung antara Tuhan
dengan manusia.. Tanpa Doa hidup kita
akan terasa hambar, cepat putus asa, merasa sendirian.. Semua karena apa
? Karena kita tidak berdoa..Kenapa ? Tanpa doa hubungan kita dengan
Tuhan menjadi jauh.. Sedangkan Tuhan adalah Sumber Kasih.. Ketika kita
menjauh dari Sumber Kasih, maka semua tinggal hal-hal negative yang
melingkupi kita..
Secara pribadi saya bukan tipe orang yang
rajin-rajin banget untuk berdoa namun saya sangat menyadari betapa pentingnya
Doa, karena melalui Doa saya merasa sangat dekat dengan Tuhan. Sehingga saya
mulai belajar untuk lebih inti dengan dia yaitu melalui doa yang saya panjatkan
kepada Tuhan.
Awal-awal
saya menjadi pengikut Tuhan memang
doa terasa sulit karena saya merasa ada sebuah pembatas antara saya
dengan
Tuhan.. Jika diibaratkan samalah ketika kita punya kenalan teman baru
kenal
sehari-dua hari bahakan sebulan belum begitu akrab sehingga kita pasti
kurang
terbuka.. Tapi ketika kita setiap hari ketemu, ngobrol maka akan semakin
lama
semakin terbuka dan dekat .. Ini pula yang terjadi ketika itu.. Awalnya
saya
paling berdoa tidak sampai 5 menit dalam sekali doa pagi dan malam, lalu
ditingkatkan lebih lama-lama dan lama hingga sekarang saya bisa berdoa
pada
pagi dan malam sekitar 15-30menitan kalo ada banyak hal yang di doakan
ke Tuhan
saking keasikannya bisa sampai 1 jam-an (kecuali doa makan yach..
wakakakkakak..kalo doa makan sampe 15 menit .. gimana yach ? Ada yang
pernah coba ? hehe..).. Coba deh kalian tanya ke teman-teman
kalian yang senang berdoa, pasti diantara mereka ada yang bisa lebih
dari 1 jam
sekali doa.
Koe
bisa lama begitu ? tentu bisa, banyak orang yang beranggapan doa hanya
berisi permohonan... Doa bukan hanya berisi tentang permohonan saja..
Doa bisa berisi tentang banyak
hal yang ingin kita share dengan Tuhan, contoh: hal-hal terjadi dalam
kehidupan
kita entah itu senang maupun sedih.. Namun yang wajib doa itu harus
mengucap syukur yach… Ketika kita share, memohon, kita tidak boleh
sampai lupa mengucap syukur karena ingat, setiap kesempatan kita bisa
berdoa
kepada Tuhan itu sudah termasuk anugerah luar biasa..
Sempat saya berpikir “Duh.. Jika selalu
berdoa dengan permohonan yang sama, ucapan syukur yang gitu-gitu aja, sharenya tentang keluarga lagi pacar lagi.. Apa Tuhan
akan bosan mendengar doa saya yach ?” … But He answered “I will never be bored
because I love you” .. Yups.. Tuhan ga akan pernah bosan dengan setiap doa-doa
kita walaupun isinya sama-sama saja.. karena Dia mencintai kita, Dia senang
dengar suara kita, Dia mau semakin dekat dengan kita.. Koe bisa ? Dibahas di next artikel yach..
Jadi bagi kalian yang sering komunikasi sama
pacar maupun sahabat kalian tapi lupa komunikasi sama Tuhan.. Ayo buruan untuk
sadarkan diri kalian.. Hidup kalian bukan berasal dari kalian tapi dari Tuhan
dan sudah kewajiban kita untuk berkomunikasi kepada sang pencipta kita.. Tuhan
sudah sangat rindu untuk mendengarkan suara kalian, sharing kalian, permohonan
kalian dan ucapan syukur kalian… karena Tuhan sangat mencintai kita dan Dia rindu memberkati kalian lebih lagi..
Jesus loves you ^-^ ..
See you on the next article yach..
No comments:
Post a Comment