Pages

October 7, 2014

Makalah Microsoft Excel 2010



BAB I
PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang
Microsoft Excel atau Microsoft Office Excel adalah sebuah program aplikasi lembar kerja spreadsheet yang dibuat dan didistribusikan oleh Microsoft Corporation untuk sistem operasi Microsoft Windows dan Mac OS. Aplikasi ini memiliki fitur kalkulasi dan pembuatan grafik yang, dengan menggunakan strategi marketing Microsoft yang agresif, menjadikan Microsoft Excel sebagai salah  satu program komputer yang populer digunakan di dalam komputer mikro hingga saat ini. Bahkan, saat ini program ini merupakan program spreadsheet paling banyak digunakan oleh banyak pihak, baik di platform PC berbasis Windows maupun platform Macintosh berbasis Mac OS, semenjak versi 5.0 diterbitkan pada tahun 1993. Aplikasi ini merupakan bagian dari Microsoft Office System, dan versi terakhir adalah versi Microsoft Office Excel 2013.

Pada awal-awal peluncurannya, Excel menjadi sasaran tuntutan perusahaan lainnya yang bergerak dalam bidang industri finansial yang telah  menjual sebuah perangkat lunak yang juga memiliki nama Excel. Akhirnya, Microsoft pun mengakhiri tuntutan tersebut dengan kekalahan dan Microsoft harus mengubah nama Excel menjadi "Microsoft Excel" dalam semua rilis pers dan dokumen Microsoft. Meskipun demikian, dalam prakteknya, hal ini diabaikan dan bahkan Microsoft membeli Excel dari perusahaan yang sebelumnya menuntut mereka, sehingga penggunaan nama Excel saja tidak akan membawa masalah lagi. Microsoft juga sering menggunakan huruf  XL sebagai singkatan untuk program tersebut, yang meskipun tidak umum lagi, ikon yang digunakan oleh program tersebut masih terdiri atas dua huruf tersebut (meski diberi beberapa gaya penulisan).
1.2  Rumusan dan Identifikasi Masalah
Excel menawarkan banyak keunggulan antar muka jika dibandingkan dengan program spreadsheet yang mendahuluinya, tapi esensinya masih sama dengan VisiCalc (perangkat lunak spreadsheet yang terkenal pertama kali): Sel disusun dalam baris dan kolom, serta mengandung data atau formula dengan berisi referensi absolut atau referensi relatif terhadap sel lainnya.
Ketika pertama kali dibundel ke dalam Microsoft Office pada tahun 1993, Microsoft pun mendesain ulang tampilan antar muka yang digunakan oleh Microsoft Word dan Microsoft PowerPoint untuk mencocokkan dengan tampilan Microsoft Excel, yang pada waktu itu menjadi aplikasi spreadsheet yang paling disukai. Selain itu, ekstensi default dari spreadsheet yang dibuat oleh Microsoft Excel hingga versi 11.0 (Excel 2003) adalah *.xls sedangkan mulai Microsoft Office Excel 2007 (versi 12.0) ekstensi default-nya adalah *.xlsx yang mendukung format HTML namun dengan isi yang sama memiliki ukuran file yang lebih kecil jika dibandingkan dengan versi-versi Excel sebelumnya. Karena ada beberapa versi yang sudah dibuat oleh pihak Microsoft sendiri maka dari itu penulia ingin membahas mengenai Microsoft Excel 2010.

1.3  Tujuan dan Manfaat
Penulis berharap makalah ini bermanfaat untuk :
1.      Pembelajaran serta panduan pembaca dalam mengoperasikan Microsoft Excel 2010.
2.      Pembaca bias lebih memahami dan memaksimalkan kemampuan penggunaan Microsoft Excel 2010.

BAB II
PEMBAHASAN PENGENALAN SHEET
1. Langkah – langkah dalam memulai Microsoft Excel
α     Aktifkan komputer terlebih dahulu
α     Klik tombol Start pada taskbar
α     Pilih menu All Program, Pilih Microsoft Office
α     Kemudian klik Microsoft Excel 2010
Unsur-unsur utama Layar Microsoft Excel 2010
·         Judul
Judul menampilkan  judul program dan dokumen aktif atau nama file dari lembar kerja yang aktif.
·         Office Button
Berisi barisan perintah untuk pengoperasian Program yang standar misalnya membuat dokumen baru, membuka dokumen lama, menyimpan, mencetak dan mempublish dokumen.
·         Toolbar
Merupakan deretan tool-tool (gambar-gambar) yang mewakili perintah dan berfungsi untuk mempermudah dan mengefisienkan pengoperasian program.
·         Lembar Kerja (Workbook)
Baris ini berisikan informasi halaman, section, letak insertion point dan tombol
pengendali.
·         Penggulung vertical dan horisontal
Untuk memudahkan dalam membaca suatu dokumen dengan menggulung layar
Vertikal dan horisontal.
2. Menginputkan Data Dalam Sel
α     Pilih / klik sel tempat data yang akan dimasukkan
α     Ketikan data yang akan dimasukkan
α     Tekan enter untuk mengakhirinya
α     Untuk mengedit data yang telah diketik, tekan F2 atau Double klik di sel yang mau di edit.
α     Untuk menghapus data dalam sel, tekan tombol Delete di keyboard.
3. Memformat Kolom dan Baris
Merubah ukuran kolom
α     Letakkan  pointer di pembatas kolom yang ingin dirubah ukurannya, lalu drag sesuai dengan ukuran yang di inginkan.
α     Jika ingin merubah ukuran kolom lebih dari satu kolom, maka blok kolom yang ingin dirubah kolomnya menggunakan mouse atau menggunakan tombol keyboard.
α     Kemudian klik tab Home dan klik icon Format _ Column Width _ Isi lebar kolom dan tekan Ok
Merubah Ukuran Baris
α     Letakkan pointer di pembatas baris yang ingin dirubah ukurannya, lalu drag
α     sesuai dengan ukuran yang di inginkan
α     Jika ingin merubah ukuran baris lebih dari satu baris, maka blok baris yang
α     ingin dirubah menggunakan mouse atau menggunakan tombol keyboard.
α     Kemudian klik tab Home dan klik icon Format _ RowHeight _ Isi lebar Baris
α     dan tekan Ok
4. SHEET (Lembar Kerja)
Menambah sheet baru
α        Klik di Icon New atau tekan CTRL + N
Mengganti nama sheet
α        Klik kanan di sheet yang ingin diganti namanya
α        Pilih Rename
Menghapus sheet
α        Klik kanan di sheet yang ingin dihapus
α        Pilih Delete
5. FILE
Menyimpan File
α        Klik Menu File _ Save / Save as
Membuka File
α        Klik Menu File _ Open _ Tentukan directory _ Pilih salah satu file

BAB III
PEMBAHASAN MEMFORMAT CELLS
1. Mengcopy dan Memindahkan Isi Sel
Mengcopy Sel
α        Blok sel yang ingin di-Copy
α        Pilih menu Edit Copy (Ctrl + C)
α        Pilih sel untuk menempatkan hasil copy-an
α        Pilih menu Edit – Paste (Ctrl + V) untuk mengeluarkan isi copy-an
Memindahkan Sel
α        Blok sel yang ingin dipindahkan
α        Pilih menu Edit Cut (Ctrl + X)
α        Pilih sel yang baru untuk meletakkan hasil pindahan
α        Pilih menu Edit – Paste (Ctrl + V)
2. Membuat Nomor & Bulan Berurut
α        Ketik angka atau bulan pertama pada sel yang diinginkan
α        Ketik angka atau bulan kedua pada sel selanjutnya (berurutan)
α        Blok kedua sel tersebut secara berurutan
α        Letakkan pointer pada sudut kanan bawah hingga keluar tanda tambah
3. Menggabungkan Sel
α        Blok sel yang ingin digabungkan
α        Pilih menu Format – Cells
α        Klik Alignment
α        Tandai / klik Merge Cells – Ok Atau
α        Blok sel yang ingin digabungkan secara berurutan
4. Mengetengahkan Teks

α        Klik tab Home
α        Klik di tanda panah icon Alignment
α        Klik Alignment
α        Pada Horizontal pilih Center
α        Pada Vertical pilih Center
α        Klik Ok

5. Mengatur Tata Letak Teks
α        Klik sel dimana terdapat teks yang ingin diatur tata letaknya
α        Klik Alignment
α        Pada Orientation aturlah tata letak dan derajat kemiringan teks
α        Klik Ok
6. Membuat Garis Tabel

α        Blok seluruh sel yang ingin diberi garis tabel
α        Klik Alignment
α        Klik Border
α        Pilih garis tabel yang ingin Anda masukkan
α        Ok
7. Membuat Simbol Mata Uang

α        Blok semua angka yang ingin diberi simbul mata uang
α        Klik Alignment
α        Pilih Number
α        Klik Accounting
α        Pilih mata uang di Symbol
α        Isikan angka 0 (nol) pada Decimal Places
α        Klik Ok

8. Membuat Nama Satuan Pada Penulisan Angka
α        Blok semua sel yang berisi angka
α        Klik Alignment
α        Klik Number – Custom
α        Pada Type tuliskan 0 “unit” (untuk nama satuan unit)
α        Klik Ok

BAB IV
PEMBAHASAN FUNGSI PERHITUNGAN
1. Operator Matematika
Operator matematika yang digunakan adalah :
2. Fungsi Sum (.......)
Fungsi Sum digunakan untuk melakukan penjumlahan sekumpulan data pada suatu range. Bentuk penulisannya : = SUM(number1, number2, ……)
Contoh : = SUM(A1:A10) ® Tekan Enter
3. Fungsi Product (…….)
Fungsi Product digunakan untuk melakukan perkalian sekumpulan data pada suatu
range. Bentuk penulisannya : =PRODUCT(number1, number2,….)
Contoh : =PRODUCT(A1:A10) ® Tekan Enter
4. Fungsi Max(.......)
Fungsi Max digunakan untuk mencari nilai tertinggi dari sekumpulan data (range).
Bentuk penulisannya adalah : =MAX(number1,number2,……)
Contoh : =MAX(A1:A10) ® Tekan Enter
5. Fungsi Min (.......)
Fungsi Min digunakan untuk mencari nilai terendah dari sekumpulan data (range).
Bentuk penulisannya adalah : =MIN(number1, number2,……)
Contoh : =MIN(A1:A10) ® Tekan Enter
6. Fungsi Count (……)
Fungsi Count digunakan untuk menghitung jumlah data dari suatu range yang dipilih.
Bentuk penulisannya adalah : =COUNT(value1, value2,…..)
Contoh : =COUNT(A1:A10) ® Tekan Enter
7. Fungsi Round (.......)
Fungsi Round digunakan untuk membulatkan bilangan ke digit tertentu. Bentuk
penulisannya adalah : =ROUND(number,num_digits)
Contoh : =ROUND(123.4567,1) ® Tekan Enter
8. Fungsi Sqrt (…….)
Fungsi Sqrt digunakan untuk menghasilkan suatu nilai akar kwadrat dari suatu bilangan.
Bentuk penulisannya adalah : =SQRT(number)
Contoh : =SQRT(9) ® Tekan Enter
9. Fungsi Power (……)
Fungsi Power digunakan untuk menghasilkan suatu bilangan yang dipangkatkan.
Bentuk penulisannya adalah : = Power(number,power)
Contoh : =POWER(6,2) ® Tekan Enter
10. Fungsi Sumsq (…….)
Fungsi Sumsq digunakan untuk mempangkatduakan angka dalam argument dan
memberikan jumlah dari pemangkatan. Bentuk penulisannya adalah :
=SUMSQ(number1,number2,…)
Contoh : =SUMSQ(3,4) 32 + 42 = 9 + 16 = 25
11. Fungsi Average (……)
Fungsi Average digunakan untuk menghitung nilai-nilai rata-rata. Bentuk penulisannya
adalah : =AVERAGE(number1, number2,…)
Contoh : =AVERAGE(A1:A10) ® Tekan Enter


BAB V
PEMBAHASAN FORMAT KARAKTER DAN LOGIKA
5.1 FORMAT KARAKTER
1. LEFT (Mengambil Karakter Kiri)
Left ini digunakan untuk mengambil karakter pada bagian sebelah kiri dari suatu
teks. Bentuk umum penulisannya adalah =LEFT(text,num_chars).
2. MID (Mengambil Karakter Tengah)
Mid ini digunakan untuk mengambil karakter pada bagian tengah dari suatu teks.
Bentuk penulisannya adalah : =MID(text,start_num,num_chars)
3. RIGHT (Mengambil Karakter Kanan)
Right ini digunakan untuk mengambil karakter pada bagian sebelah kanan dari
suatu teks. Bentuk penulisannya adalah : =RIGHT(text,num_chars)
4. DATA SORT (Mengurutkan Data) dan DATA FILTER (Menyaring Data)
Langkah mengurutkan suatu data adalah :
α        Blok seluruh data yang ingin diurutkan
α        Pilih tab Data – klik icon Sort  
α        Klik AZ untuk pengurutan Ascending (diurutkan berdasarkan dari kecil ke yang besar)
α        Klik ZA untuk pengurutan Descending (diurutkan berdasarkan dari besar ke yangkecil)
α        Ok
Langkah menyaring suatu data adalah :
α        Blok seluruh data dalam tabel
α        Pilih tab Data –Klik icon Filter
α        Untuk menghilangkan tanda klik kembali icon Filter
5.2 FUNGSI LOGIKA
Fungsi logika atau bersyarat memungkinkan kita menguji persyaratan dalam sel. Fungsi bersyarat ini adalah suatu kondisi atau =IF yang hasilnya bergantung pada benar atau salahnya pengujian. Fungsi Logika memerlukan operator perbandingan, yaitu :

= (sama dengan)
< (lebih kecil dari)
> (lebih besar dari)
<= (lebih kecil sama dengan)
>= (lebih besar sama dengan)
<> (tidak sama dengan)

IF(logical_test,value_if_true,value_if_false)
Untuk memilih di antara dua nilai berdasarkan dua kondisi yaitu kondisi benar atau
kondisi salah.
Fungsi If Tunggal
Contoh 1 : =IF(A2>50,”Naik Kelas”,”Tinggal Kelas”)
Artinya jika nilai sel A2 lebih besar dari 50, maka dinyatakan “Naik Kelas”,
sebaliknya jika nilai sel A2 kurang dari 50 maka dinyatakan “Tinggal Kelas”.
Contoh 2 : =IF(A2=”B”,”Baik”,”Buruk”)
Artinya jika nilai sel A2 berinisial B, maka bersikap “BAIK”. Namun sebaliknya bila bukan B, maka bersikap “BURUK”.
Fungsi If Majemuk
Contoh :
=IF(C4=”A”,”ISTIMEWA”,IF(C4=”B”,”BAIK”;”BURUK”))

Artinya jika pada sel C4 nilainya A maka hasilnya “ISTIMEWA”, jika pada sel C4 nilainya B maka hasilnya “BAIK”, selain kondisi diatas maka akan menghasilkan nilai “BURUK”.
5.3 FUNGSI LOOKUP
1. VLOOKUP
Fungsi Vlookup ini digunakan untuk membaca tabel secara vertical (tegak). Bentuk penulisannya adalah :
=VLOOKUP(lookup_value,table_array,col_index_num,[range_lookup])
α        Untuk mencari kolom lulusan, maka ketik rumus =Vlookup(C3,$G$6:$I$9,2)
Dimana C3 (kolom C baris 3) merupakan Sel Kode di dalam Tabel Gaji Karyawan, kemudian data yang ada dalam Tabel Perbandingan harus diblok/ditandai, agar data dapat terbaca di dalam Tabel Gaji Karyawan. Untuk memunculkan simbol dollar ketika data diblok, tekan F4 di keyboard. Di ujung rumus ketik letak kolom lulusan (kolom 2).
α        Untuk mencari kolom gaji ketik rumus =Vlookup(C3,$G$6:$I$9,3), maka caranya sama seperti diatas. Namun yang berbeda adalah diujung rumus, ketik letak kolom gaji (kolom 3).
2. HLOOKUP
Fungsi Hlookup ini digunakan untuk membaca tabel secara horizontal (mendatar). Bentuk penulisannya adalah :
=HLOOKUP(lookup_value,table_array,col_index_num,[range_lookup])
α        Untuk mencari kolom lulusan, maka ketik rumus =Vlookup(A3,$E$10:$I$12,2)
Dimana A3 (kolom A baris 3) merupakan Sel Kode di dalam Tabel Gaji Karyawan, kemudian data yang ada dalam Tabel Perbandingan harus diblok/ditandai, agar data dapat terbaca di dalam Tabel Gaji Karyawan. Untuk memunculkan simbol dollar ketika data diblok, tekan F4 di keyboard. Di ujung rumus ketik letak kolom lulusan (kolom 2).
α        Untuk mencari kolom gaji ketik rumus =Vlookup(A3,$E$10:$I$12,3), maka caranya sama seperti diatas. Namun yang berbeda adalah diujung rumus, ketik letak kolom gaji (kolom 3).
***


BAB VI
PENUTUP
6.1 Kesimpulan
Excel merupakan program spreadsheet pertama yang mengizinkan pengguna untuk mendefinisikan bagaimana tampilan dari spreadsheet yang mereka sunting: font, atribut karakter, dan tampilan setiap sel. Excel juga menawarkan penghitungan kembali terhadap sel-sel secara cerdas, di mana hanya sel yang berkaitan dengan sel tersebut saja yang akan diperbarui nilanya (di mana program-program spreadsheet lainnya akan menghitung ulang keseluruhan data atau menunggu perintah khusus dari pengguna). Selain itu, Excel juga menawarkan fitur pengolahan grafik yang sangat baik. Sehingga Excel sangat bermanfaat dalam kegiatan yang kita lakukan, baik pekerjaan administrasi, perencanaan, pehitungan, dll.
6.2 Saran
1.      Pembaca dan penulis lebih mengembangkan kemampuan untuk program Microsoft Excel 2010.
2.      Pembaca dan penulis lebih sering melatih fungsi-fungsi yang ada di program Microsoft Excel 2010.
3.      Pembaca dan penulis tidak segan untuk bertanya kepada orang-orang yang bisa mengoperasikan Microsoft Excel 2010.

DAFTAR PUSTAKA
Modul Panduan Microsoft Excel 2010 Bina Sarana dan Teknologi Loksumaweh

6 comments:

  1. WAH akhir nya ketemu jg Excel 2013, Mksh y sangat membantu.

    ReplyDelete
  2. sangat membantu. terima kasih:)

    ReplyDelete
  3. share makalah ME yang 2010 sekarang bisa butuh makalahnya ini

    ReplyDelete
  4. apa" ini,,, gak bisa copas,,, trus pindah" sendiri pula -_-

    ReplyDelete
  5. Yang punya blognya pelit gak bisa di copas, ngapain blog kalau tujuannya gak bisa di copas. GAK BERKAH GAK BAGI BAGI ..

    ReplyDelete

 

Total Pageviews