www.tumblr.com |
Sebagai wanita Asia yang tinggal di iklim
tropis, kita harus lebih ekstra mengerti bagaimana cara menjaga kesehatan kulit
kita dibanding para wanita yang hidup di iklim subtropis. Beberapa tahun belakangan terjadi perubahan
iklim ekstrim terutama bagi Indonesia. Hal
ini disebabkan oleh bocornya lapisan ozon yang melindungi bumi sehingga
tidak secara maksimal menyaring spectrum sinar matahari termasuk sinar
UV.
Apa hubungan spectrum sinar matahari dan sinar
UV dengan kesehatan kulit kita?
Mari kita bahas secara mendetail, matahari
adalah sumber energi yang dikelilingi oleh planet-planet di tata surya serta
berperan besar dalam proses kehidupan manusia. Dengan adanya sinar matahari
yang masuk ke dalam bumi terjadinya pembentukan angin, sirklus hujan, cuaca,
iklim, pembentukan pigmen kulit pada manusia, fotosintesis
tumbuh-tumbuhan sehingga menjadi sumber pangan bagi manusia, dll.
http://masboy0212.blogspot.com |
Sinar matahari memiliki banyak sinar spectrum dan bila
semua sinar spectrum matahari sampai kepermukaan bumi akan sangat membahayakan
kelangsungan hidup manusia. Melalui perlindungan lapisan ozon, spectrum sinar yang tidak baik tersebut tidak
dapat masuk ke bumi sehingga spectrum sinar matahari yang sampai kepermukaan
bumi hanyalah sinar UV A (95%), sebagian UV B (5%) , sinar kasat mata dan sinar
infra merah.
Spectrum sinar matahari yang
paling berpengaruh terhadap kesehatan kulit manusia adalah sinar UV. Sinar UV sendiri ada 3 jenis, sbb:
1. Sinar UV A: Sinar ini sangat mudah untuk diserap oleh lapisan kulit yang
terdalam. Dibandingkan sinar UV B memang sinar UV A akan lebih berbahaya bagi
kulit karena dapat merusak jaringan kulit lebih dalam. Bahkan kurang lebih 50%
dari paparan sinar UV A itu terjadi di tempat- tempat yang teduh.
2. Sinar UV B: Akibat yang ditimbulkan
dari paparan langsung dari sinar UV B adalah photoaging atau efek penuaan
terhadap kulit akibat cahaya matahari dan lebih parahnya adalah kanker kulit.
3. Sinar UV C: Memiliki radiasi yang
terpanas diantara ketiga jenis sinar UV lainnya. Sinar UV C memang masih bisa
ditangkal oleh lapisan atmosfer untuk tidak masuk ke bumi sehingga dampaknya
tidak terlalu mengancam bagi kulit.
Sinar matahari memang bermanfaat bagi
kelangsungan hidup manusia, tapi akan merugikan jika kita terkena radiasi sinar
UV sehingga kita akan terkena dampak negative seperti penjelasan diatas.
Pakar kesehatan kulit sangat menganjurkan untuk
mengantisipasi bahaya radiasi sinar UV sejak usia dini dengan beberapa cara. Salah
satunya dengan menggunakan produk yang mengandung tabir surya (Sunscreen) dan
SPF 15 (Sun Protection Factor).
Sebagai salah satu keperdulian atas kesehatan
kulit wanita Indonesia tepat pada tanggal 07 Maret 2013 PT. Barclay Product
yang berada dibawah naungan PT. Tempo Group meluncurkan product baru dengan Brand Marina UV White Extra SPF 15
Hand & Body Lotion.
www.sahabatmarina.com |
Berikut penjelasan kandungan yang terdapat di Marina UV White Extra SPF 15
Hand & Body Lotion :
1.SPF 15 sebagai UV B Protection yang melindungi
dari paparan sinar matahari
2.PA+ sebagai UV A Protection yang membantu
menghambat proses penggelapan kulit
3. Biowhitening Complex dari Yogurt dan Vitamin B3
yang kaya akan nutrisi, bekerja membantu mencerahkan warna kulit, sehingga
tampak lebih putih merata
Produk ini menjadi solusi utama dalam menjaga
kesehatan kulit kita karena dengan kandungan di
atas Marina UV White Extra SPF 15
Hand & Body Lotion optimal
melindungi dari 94% sinar UV serta menjadikan kulit kita putih merata. Sehingga
para wanita Indonesia tidak perlu khawatir lagi untuk melakukan aktifitas
diluar.
Selain menghadirkan produk-produk yang sangat
bermanfaat untuk kesehatan kulit kita, PT.
Barclay Product selalu mengadakan
lomba-lomba dan kuis-kuis yang memacu kreatifitas. Jika kalian ingin mengupdate
daftar lomba dan kuis yang diadakan kalian bisa follow @sahabatmarina dan like FansPage Sahabat Marina.
Tunggu apalagi, Yuks kita merawat kesehatan
kulit kita dengan di MarinaUV White
Extra SPF 15 Hand & Body Lotion.
Salam Kulit Sehat..
Wah lengkap banget ulasannya, good luck ya ^^
ReplyDeleteThanks dukungannya :)
ReplyDelete